Home » » Pengertian Dasar Teknik SEO

Pengertian Dasar Teknik SEO

Pengertian Dasar Teknik SEO


SEO (Search Engine Optimization) atau optimasi mesin pencari secara sederhana dapat digambarkan sebagai pengoptimalan blog/situs agar sesuai dengan mekanisme kerja atau algoritma sebuah mesin pencari seperti Google, Yahoo, Bing, dan sebagainya. SEO memerlukan serangkaian proses secara sistematis agar dapat meningkatkan jumlah dan kualitas trafik kunjungan terhadap sebuah situs lewat mesin pencari.



Pedoman utama teknik SEO adalah menganalisa bagaimana mesin pencari bekerja, apa yang dicari orang dengan kata kunci (query) yang diketik di mesin pencari serta mesin pencari yang disukai pengguna internet. Secara logika, situs yang berada pada posisi teratas dari hasil pencarian situs mesin pencari memiliki peluang cukup besar untuk memperoleh trafik kunjungan. Untuk itu, menempatkan situs pada posisi tertinggi merupakan tujuan SEO.

Proses pengoptimalan situs mungkin melibatkan beberapa faktor internal situs (onpage) maupun ekternal (offpage). Pengeditan konten, web coding (HTML), relevansi kata kunci, menghilangkan penghambat pengindeksan search engine, mempromosikan situs, meningkatkan jumlah backlink atau link inbound, merupakan macam-macam strategi SEO yang dapat dilakukan. 

Masing-masing situs penyedia mesin pencarian memiliki algoritma tersendiri untuk menentukan hasil pencariannya dan itu biasanya merupakan rahasia mereka. Namun mereka pengeluarkan panduan untuk menyesuaikan aturan algoritma yang telah ditetapkan. Dengan mengikuti aturan-aturan tersebut diharapkan webmaster dapat memperoleh hasil yang maksimal untuk situsnya. 

Algoritma sistem mesin pencarian juga mengalami perubahan dari waktu ke waktu seiring perkembangan kemajuan internet. Dengan kata lain, teknik SEO pun bisa mengalami perubahan menyesuaikan dengan alogritma.



source : http://lenterakecilku.blogspot.com/

Thanks for reading & sharing E-Suprayogo Blog

Previous
« Prev Post

0 komentar:

Posting Komentar

Site Info

My Ping in TotalPing.com